Buah Blackberry Yang Menyehatkan

Bila kita menonton iklan di televisi, tak jarang kita melihat produk-produk makanan dengan rasa blackberry. Sebenarnya apa sih blackberry itu? Untuk orang Indonesia mungkin tidak akrab dengan nama blackberry karena buah itu memang bukan buah asli Indonesia. Buah yang tumbuh melimpah di Eropa dan Amerika Utara ini merupakan semak liar yang telah banyak dikembangbiakkan dalam pertanian.

Buah blackberry memiliki rasa yang lezat dan unik sehingga banyak orang menyukainya. Buah ini memiliki wujud hampir mirip degan anggur hitam dalam bentuk mini. Hanya saja buahnya masing-masing terikat kuat dalam kelompok dan terlihat tanpa celah. Buah yang memiliki genus Rubus ini memiliki banyak variasi jenis dan hanya beberapa yang dikembangkan dalam pertanian. Buah ini kaya akan vitamin C dan flavonoid yang sangat bermanfaat bagi tubuh.


Mengkonsumsi blackberry akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh karena vitamin C berperan sebagai antioksidan kuat. Kekebalan yang kuat akan menjaga tubuh untuk selalu sehat sehingga tidak mudah terserang penyakit. Selain itu vitamin C juga akan mempercepat proses penyembuhan luka pasca kecelakaan atau operasi.

Buah ini juga bermanfaat dalam pengobatan kanker karena mengandung flavonoid. Senyawa flavonoid telah terkenal khasiatnya sebagai zat anti kanker sehingga dapat dikonsumsi untuk pengobatan kanker. Flavonoid dapat juga mencegah munculnya sel-sel kanker pada tubuh, sehingga berguna untuk pencegahan penyakit kanker.

Karena rasanya yang lezat dan memiliki khasiat yang luar biasa, buah ini sangat terkenal dan banyak diaplikasikan dalam berbagai bentuk makanan. Selain dimakan segar blackberry banyak diolah menjadi selai, jus, ataupun dibuat manisan sehingga dapat bertahan lebih lama dalam penyimpanan.

0 komentar

Post a Comment